DPRD Pati Dorong Pemberian Bantuan Bibit Padi Bagi Petani yang Terdampak Banjir


PATI – jejaknusantaragroup.com | Anggota Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Teguh Bandang Waluyo, mendorong kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati melalui Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertan) untuk melakukan pendataan dan memberikan bantuan berupa bibit padi bagi petani yang terdampak banjir.

Sebagaimana diketahui, banjir yang melanda di sepanjang Sungai Silugonggo di awal bulan Maret lalu membuat ribuan hektar sawah mengalami gagal panen dan membuat petani mengalami kerugian.

Karenanya, Bandang berharap paling tidak ada bantuan berupa bibit padi agar petani bisa kembali melakukan tanam padi di lahan sawah yang mulai surut pasca kebanjiran.

“Kalau soal pertanian masalahnya kan bantuan bibit. Dispertan saya kira pasti menjalankan apa yang menjadi perintah atasan. Artinya untuk mendapatkan bantuan itu harus ada surat, saya kira itu wajar. Supaya nanti penerima tidak fiktif,” harapnya.

Meskipun pertanian bukan merupakan ranahnya selaku komisi C, menurut Bandang bantuan untuk para petani ini perlu disuarakan dirinya sebagai wakil rakyat, karena merasa kasihan melihat ribuan hektar sawah yang sebenarnya menjadi mata pencaharian utama petani disapu banjir.

Wakil rakyat asal Tayu ini lantas mendorong kepada Dispertan untuk memerintahkan Penyuluh Pertanian Lapangan atau PPL agar segera melakukan pendataan petani mana saja yang berhak mendapat bantuan.

“PPL itu masih bisa atau tidak. Kalau bisa ya bisa, kalau tidak ya tidak,” tegasnya.

Menurut wakil rakyat asal Kecamatan Tayu ini, masalah pertanian cukup serius mendapat perhatian dari DPRD Pati lantaran musibah banjir yang membuat ribuan hektar sawah di bantaran Sungai Silugonggo tidak produktif untuk ditanami.

About Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.