DPRD INGATKAN DAMPAK SOUND HOREG

PATI |Baru-baru ini Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati asal Dukuhseti, Muntamah merespon hiburan Sound Horeg aal Jawa Timur yang terkenal memiliki suara keras yang dihadirkan warga diperayaan Sedekah Bumi didesa Ngagel, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati.


Dalam perayaan tersebut, tidak seharusnya masyarakat membuat acara yang terlalu besar apalagi dengan memilih hiburan yang cenderung kurang pas untuk dinikmati. Dampak yang muncul ketika menghadirkan dentuman suara yang sangat keras dari Sound Horeg bisa merusak rumah warga yang terkena dampak getaran suara Sound Horeg. Dan bisa saja akan sangat menganggu kenyamanan untuk warga yang sedang terganggu kesehatannya terutama jantung.


Politisi yang diusung dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga menyarankan  masyarakat lebih bijak memilih hiburan yang lebih bisa mengangkat kekayaan seni dan budaya. Banyak kekayaan budaya yang harus dilestarikan misalnya Ketoprak, Dangdut atau Wayang. Dan pada perayaan sedekah bumi atau sedekah laut masyarakat selain terhibur bisa sekaligus teredukasi sejarah dan budaya. Dengan ikut melestarikan budaya, generasi muda diharapkan akan termotivasi untuk mempelajari sejarah dan berjuang menjaga warisan budaya leluhur.

About Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.